Kamis, 16 Oktober 2014

Sistem Informasi Psikologi



Pengertian Informasi
Informasi adalah data yang telah diolah menjadi suatu bentuk yang mempunyai arti dan bermanfaat bagi manusia (Husein dan Wibowo, 2002).
Informasi adalah data yang telah diolah  dan dianalisa secara formal, dengan cara yang benar dan secara efektif, sehingga hasilnya bisa bermanfaat dalam operasional dana manajemen (Sabarguna, 2003).
Informasi adalah data yang telah diolah menjadi sebuah bentuk yang berarti bagi penerimanya dan bermanfaat dalam mengambil keputusan saat ini atau di masa mendatang (Davis, 2002).

Sistem adalah suatu kesatuan yang terdiri dari komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi untuk mencapai suatu tujuan.
Jadi, informasi adalah data yang sudah diolah dan dianalisa secara benar agar dapat bermanfaat dan mempunyai tujuan tertentu. Informasi dapat berinteraksi dengan system karena sama-sama mempunyai suatu tujuan tertentu dan sudah diolah menjadi satu kesatuan komponen atau elemen yang mempunyai arti.

Pengertian Sistem Informasi Psikologi
Sistem informasi psikologi adalah suatu sistem yang menyediakan informasi-informasi yang berkaitan dengan ilmu psikologi yang dapat dijadikan untuk meningkatkan penguna dalam pengambilan suatu keputusan terhadap penelitian, perencana, dan pengelolaan.
Sistem informasi yang sering digunakan merujuk kepada interaksi antara orang, proses algoritmik, data, dan teknologi. Dalam pengertian ini, istilah ini digunakan untuk merujuk tidak hanya pada penggunaan organisasi teknologi informasi dan komunikasi (TIK), tetapi juga untuk cara di mana orang berinteraksi dengan teknologi ini dalam mendukung proses bisnis.
Penggunaan system informasi dalam psikologi adalah untuk memberikan informasi mengenai ilmu psikologi dan dapat menambah pengetahuan dan wawasan, mengingat system informasi juga sebagai sarana untuk interaksi antara orang, data dan teknologi.

Sumber: